WhatsApp Business, Aplikasi Wajib untuk Para Pebisnis Online

WhatsApp Business, Aplikasi Wajib untuk Para Pebisnis Online

WhatsApp Business, aplikasi untuk mempermudah kalian para pebisnis saling berinteraksi atau menerima orderan dari konsumen. WhatsApp Business tentu berbeda dari aplikasi WhatsApp Messenger yang biasanya hanya bisa mengirim pesan singkat secara standar.

Keuntungan Menggunakan Aplikasi WhatsApp Business

WhatsApp Business dibuat lebih lengkap dengan fitur-fitur keren yang sangat membantu nantinya. Terlebih saat menerima pertanyaan, pesanan, komplain dari pelanggan kamu.

Sebelum lanjut ke pembahasan lebih lengkap mengenai apa aja yang menjadi keuntungan kalian jika menggunakan aplikasi whatsapp business. Silakan kalian install dulu aplikasi ini melalui playstore atau appstore, bisa juga melalui mesin pencari google.

WhatsApp Business, Aplikasi Wajib untuk Para Pebisnis Online

Sudah?

Saatnya kita lanjut ke tampilan dalam dari aplikasi whatsapp business ini.

Fitur-Fitur WhatsApp Business untuk Mempermudah Bisnis Kamu

Setelah memiliki aplikasinya, coba kalian jalankan dahulu aplikasi tersebut. Pencet Setuju dan lanjutkan pada halaman awal. Masukkan nomor telepon yang ingin digunakan sebagai whatsapp bisnis.

WhatsApp Business, Aplikasi Wajib untuk Para Pebisnis Online

Tunggu proses loading, cek kembali nomor apakah sudah benar baru pencet oke. Apabila belum silakan edit nomor telepon kamu kembali. Verifikasikan nomor yang baru saja dimasukkan menggunakan kode yang akan dikirim melalui sms. Dan biasanya akan otomatis terisi ke kolom yang diharuskan.

WhatsApp Business, Aplikasi Wajib untuk Para Pebisnis Online

Kini kamu sudah login dan memiliki akun. Tentukan nama untuk bisnis kamu. Pasang foto profil jika perlu. Baru pilih lanjut. Pilih lagi oke pada konfirmasi pop yang muncul. Tunggu proses inisialisasi beberapa saat kemudian kalian sudah bisa meliahat tampilan utama dari aplikasi ini.

WhatsApp Business, Aplikasi Wajib untuk Para Pebisnis Online

Atur profil bisnis kamu dengan cara pilih setel bisnis. Di sana kamu bisa memasukkan seperti alamat, kategori bisnis, deskripsi bisnis, jam kerja, alamat email, alamat website. Ketika semua sudah dimasukkan pilih simpan untuk mengkonfirmasikan data-data tadi.

Pada bagian statisik, kamu bisa melihat daftar chat terkirim, tersampaikan, dibaca, serta diterima.

WhatsApp Business, Aplikasi Wajib untuk Para Pebisnis Online

Tautan pendek memudahkan kamu untuk membagikan profil akun bisnis yang kamu miliki ke sosial-soisal media ataupun website. Biasanya url mengandung nomor yang kamu gunakan, seperti ini https://wa.me/628xxxxxxxxx.

WhatsApp Business, Aplikasi Wajib untuk Para Pebisnis Online

Kalian bisa menyalin tautan tersebut. Juga bisa dengan cara membagikan langsung melalui aplikasi. Seusaikan juga pesan default untuk sapaan awal ketika ada orang yang mengirimkan pesan ke whatsapp bisnis kamu.

Dalam fitur perpesanan, tersedia tiga fitur diantaranya pesan di luar jam kerja, salam, dan balas cepat.

WhatsApp Business, Aplikasi Wajib untuk Para Pebisnis Online

Kalian bisa atur semua pesan pesan tersebut seusaikan dengan kebutuhan.

Pesan di luar jam kerja fungsinya ketika kalian sedang tidak membuka whatsapp business tapi akan tetap membalas otomatis sesuai dengan pesan yang sudah disetting sebelumnya. Kamu juga bisa merubah-rubah jadwal untuk pesan ini. Jangan lupa untuk menyalakan tombol agar fitur ini berfungsi.

Pesan salam atau sapaan, biasanya diperuntukkan untuk  mereka yang pertama kali baru mengirimkan pesan ke kalian atau setelah 14 hari tidak aktif dan baru mengirimkan kembali.

Balas cepat, nah ini fitur yang sangat penting menurutku. Ketika kita tidak memiliki banyak waktu untuk mengetikkan pesan-pesan yang panjang. Semua bisa terbantu dengan shortcut ini. Kalian isi pesan panjang, baru pintasan, atau juga bisa menggunakan kata kunci.

WhatsApp Business, Aplikasi Wajib untuk Para Pebisnis Online

Keuntungan lain yang akan didapat jika kamu menggunakan aplikasi ini. Berupa label pesan yang memudahkan kita dalam memfilter pesan mana saja yang sudah membayar, pelanggan baru, pesanan baru, menunggu pembayaran, atau pesanan yang sudah selesai.

WhatsApp Business, Aplikasi Wajib untuk Para Pebisnis Online

Kamu juga bisa masuk ke whatsapp web menggunakan whatsapp business ini loh!Caranya sama seperti login dengan whatsapp messenger yang umum digunakan.

Itu tadi adalah fitur-fitur yang sengaja dibikin agar mempermudah pelaku bisnis dalam bertransksi atau melakukan promosi. Selebihnya sama saja seperti aplikasi whatsapp yang biasa. Kalian juga bisa melakukan broadcast pesan ke seluruh kontak yang ada dengan cara yang sama. Membuat status atau story.

Jadi, saya rasa kalian tidak akan sulit dan sangat cepat beradaptasi dengan aplikasi whatsapp business. Jangan lupa untuk verifikasi dua langkah agar akun bisnis kamu lebih aman. Pencet icon titik tiga, pilih setelan, akun, verifikasi dua langkah.

WhatsApp Business, Aplikasi Wajib untuk Para Pebisnis Online

Lalu pencet aktifkan, masukkan pin sesuai yang kalian inginkan. Usahakan yang tidak gampang ditebak oleh orang lain tapi kamu sendiri jangan sampai lupa.

Masukkan kode pin dua kali, tambahkan email untuk membantu kamu sewaktu-waktu kamu lupa dengan pin yang sebelumnya sudah dimasukkan dan ingin mengatur ulang. Jika sudah, gembok akan menjadi ceklis tanda verifikasi sudah berhasil.
WhatsApp Business, Aplikasi Wajib untuk Para Pebisnis Online

Nyalakan juga keamanan enkripsi. Pesan atau panggilan yang dilakukan akan diamakan dengan enkripsi end to end. Artinya tidak ada yang tahu apa isi pesan atau pembicaraan di antara kamu dan customer kamu.

WhatsApp Business, Aplikasi Wajib untuk Para Pebisnis Online

Tunggu apalagi?Ayo install aplikasi WhatsApp Business sekarang. Raih omset lebih besar dengan bantuan aplikasi yang mempersingkat waktu kita. Dan yang terpenting segala proses transaksi yang berlangsung terjamin keamananya.

Tidak ada komentar